: teruntukmu yang kurindu di senja lalu

kupikir senja waktu itu ada benang
...di mataku yang lalu terbang seperti
layang-layang, diterbangkan oleh
kumpulan liliput yang saling sikut
mengata agar jangan sampai dariku
pendarmu luput

senja sesungguhnya tiada cukup
menanti hingga pendarmu itu utuh
kutangkup. sekalipun telah kupindah
bayangmu pada genang asparagus
dan semangkuk es buah menabur hati
yang berdebar tandus

hanya kutahu, denganmu senja tak
sengaja berjumpa. seperti aku pula
tengah hendak turun di seberang teluk
bersembunyi di balik gunung-gunung
yang tak mampu kupeluk. seperti pepatah
berpesan pula tentang senja telah pasrah
terbenam di
sayu matamu

pun aku

--
Malang, 21092010
Andi M E Wirambara